Pembelajaran Kajian Risiko Bencana Untuk Meningkatkan Literasi Sejarah Kebencanaan, Studi Implementasi Satuan Pendidikan Aman Bencana

Kajian Risiko Bencana sudah menjadi pegangan dasar bagi pelaku implementasi Satuan Pendidikan Aman Bencana (SPAB) di Indonesia. Salah satu bagian penting dari kajian risiko bencana dalam menentukan intervensi Pengurangan Risiko Bencana (PRB) adalah belajar mengenal sejarah bencana di suatu lokasi atau wilayah. Apakah pembelajaran kajian risiko bencana itu dapat meningkatkan literasi sejarah kebencanaan? Penelitian ini bertujuan menjadikan model metodologi penelitian sejarah bencana yang digunakan untuk meningkatkan literasi sejarah kebencanaan di suatu lokasi atau wilayah serta menganalisa efektivitas penggunaan model pembelajaran kajian risiko bencana. Pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif dengan metode pendekatan penelitian dan pengembangan (Research and Development). dengan menggunakan desain Sugiyono. Penelitian pengembangan ini menghasilkan (1) Model pembelajaran kajian risiko bencana dapat mengurangi risiko bencana yang terjadi di komunitas, sehingga layak digunakan sebagai metodologi penelitian sejarah bencana. (2) Pembelajaran kajian risiko bencana efektif digunakan untuk meningkatkan literasi sejarah kebencanaan di seluruh wilayah Indonesia.

Bagikan :

Jurnal Info

Jurnal Info
LoremIpsum

Tanggal Publikasi
24 August 2021